Saturday, November 20, 2021
Toprak Razgatlioglu (Yamaha) Juara Dunia WSBK 2021 bahkan triple crown
Thursday, November 18, 2021
WSBK MANDALIKA Ditayangkan oleh NETtv ,yang gak nonton langsung juga happy.
Wednesday, November 17, 2021
BEBEK SUPER YAMAHA MX KING 150 MENDAPAT PENGHARGAAN THE BEST
Meski hype scooter lagi kenceng,Kategori motor bebek masih tetap bertahan di market diantaranya karena memiliki penggemar setia yang menggunakannya. MX King 150 termasuk dalam daftar motor bebek populer yang menawarkan kualitas terbaik sesuai keinginan konsumen.
Predikat terbaik pun diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap kelebihan MX King 150 melalui penghargaan prestisius. Dan yang baru-baru ini disematkan yaitu sebagai Best Cub/Moped 150cc dari ajang Grid Oto Award 2021. Tiga tahun berturut-turut MX King 150 meraih prestasi tersebut sehingga kian menegaskan keunggulannya sebagai yang terbaik di segmennya.
Karakter sporty dan agresif turut menjadikan motor bebek kelas tertinggi Yamaha itu sebagai produk favorit. Didukung tampilan gagah bergaya sporty serta penyegaran warna yang kerap dilakukan Yamaha mengikuti selera pasar, menjadikannya pilihan paling diburu konsumen.
Menggendong mesin 150cc fuel injection, 4 valve, dengan 5 percepatan yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 11.3 kW/8500 rpm dan torsi 13.8 Nm/7000 rpm. Selain itu, mesin yang mengadopsi teknologi balap tersebut telah dilengkapi dengan liquid cooled (berpendingin cairan) yang mampu menjaga suhu mesin tetap stabil serta Forged Piston & DiASil Cylinder yang membuat mesin motor menjadi tiga kali lebih awet, kuat dan ringan. Dijual mulai 24 jutaan otr jakarta neh sob. Ayo bagaimana pendapatnya neh.
YAMAHA TMAX 250 bisa hadir dampingin Tmax 560
Sunday, November 14, 2021
VALENTINO ROSSI PENSIUN, grazie rossi berkumandang dari seluruh dunia.
- Rossi adalah pembalap GP terlama dari 1996 debutnya hingga 2021. Selama itu Rossi sukses melakoni 423 balapan di semua kategori. Jumlah tersebut belum termasuk 10 race yang akan berlangsung di sisa musim MotoGP 2021
- Rossi juga tercatat sebagai pebalap yang sukses berkompetisi selama 26 musim tanpa henti
- Rossi tercatat sebagai rider dengan periode kemenangan terlama sepanjang sejarah yakni 20 tahun 311 hari.
- Rossi adalah pembalap yang mampu mengoleksi podium 1 terlama sepanjang sejarah yakni 20 tahun 311 hari. Dimulai pada GP125cc Ceko (18 Agustus 1996) dan terakhir di Motogp Belanda pada 25 Juni 2017. Torehan tersebut membuat Rossi berada di depan Loris Capirossi yang mengoleksi 17 tahun 49 hari.
- Rossi juga menjadi rider Motogp terlama yang mampu meraih kemenangan selama 16 tahun 351 hari, dimulai dengan kemenangan pertamanya di kelas tertinggi 500cc GP Inggris Raya di Sirkuit Donington Park pada 9 Juli 2000 hingga kemenangan terakhirnya di GP Belanda, 25 Juni 2017.
- Dengan usia 42 tahun Valentino Rossi sukses mengoleksi jumlah kemenangan tertinggi dikelas premier 500/Motogp dengan 89 kemenangan, kedua Giacomo Agostini (68 kemenangan) dan Marc Marquez (57 kemenangan).
- Rossi sukses mengoleksi podium terbanyak sepanjang sejarah di kelas premier lewat 199 podium…kedua Lorenzo dengan 114 podium dan ketiga Dani Pedrosa dengan 112 podium
- Rossi juga menorehkan fastest lap terbanyak dikelas premier dengan 76 kali fastest lap….kedua Giacomo Agostini dengan 69 fastest lap lalu ketiga Marc Marquez dengan 57 kali fastest lap
- Rossi sukses menjadi the greatest rider all the time dibelakang Giacomo Agostini lewat 235 podium disemua kelas, 115 kemenangan (semua kelas), 67 kali di posisi kedua, dan 53 di urutan ketiga, serta 65 pole position termasuk 96 kali fastest lap
- 9 Kali juara dunia.(record terbaik karena berasal dari era 2 tak dan 4 tak).
Saturday, November 13, 2021
Panas, Yamaha Ngamuk bakal keluarin scooter ala eropanya dengan gen Grand Filano berjiwa Grande sebagai evolusi Fino.
Friday, November 12, 2021
KEEWAY SCR 250V ,Motor scrambler dengan mesin v twin pertama diindonesia.
Spesifikasi Keeway SCR250
- Tipe mesin: 4 langkah 2 silinder v-twin SOHC, pendingin udara
- Bore x stroke: 49,0 x 66,0 mm
- Kapasitas: 249 cc
- Perbandingan kompresi: 10:1
- Sistem bahan bakar: Injeksi
- Tenaga maksimal: 16,8 dk (12,5 Kw) @8.500 rpm
- Torsi maksimal: 17 Nm @5.500 rpm
- P x L x T: 2.015 x 760 x 1.050 mm
- Jrak sumbu roda: 1.430 mm
- Berat isi: 154 kg
- Ban depan: 100/80 – 17
- Ban belakang: 130/90 – 15
- Rem depan: Cakram dengan ABS
- Rem belakang: Cakram dengan ABS
- Tinggi jok: 720 mm
- Tangki bensin: 13 liter